Pembangunan Harus Akuntabel
BANDUNG (15/4) – Akuntabilitas harus bisa dipertanggungjawabkan
dan terukur dalam setiap gerak pembangunan di Jawa Barat. Hal itu ditegaskan Wagub Jabar dalam pembukaan Musrenbang Jabar di Bapeda Jabar.
Menurut Wagub, pembangunan tidak hanya bisa dilihat dari keberhasilan administrasinya saja yang dinilai BPK, tetapi akuntabel bisa diniali publik.
“Itu yang terpenting, pembangunan itu initinya harus akuntabel
, bisa diukur hasil dan keberhasilannya dan juga harus benar-benar bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat” ujarnya.
Untuk mencapai akuntabilitas yang baik, pembangunan harus berdasarkan kebutuhan masyarakat, bukan atas dasar kepentingan anggaran atau proyek.
“Jangan semata-mata karena ada anggarannya lalu membangun
sesuatu yang belum tentu bisa dimanfaatkan masyarakat setempat. Harus benar-benar atas dasar kebutuhan masyarakat” jelasnya.
Namun demikian Wagub Jabar Deddy Mizwar juga menekankan, tidak semua aspirasi masyarakat bisa dilaksanakan, tetapi harus benar-benar yang prioritas dan mendesak dalam pembangunan di Jawa Barat. (Pun)
Sumber :
https://www.kiwibox.com/alistudio/blog/entry/148436801/klasifikasi-tumbuhan-paku/